KOORDINASI PELAKSANAAN FKP DAN SKM


Selasa 3 September 2019, di Ruang Rapat Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Kabupaten Gunungkidul dilaksanakan rapat koordinasi Tim Penyelenggara Forum Konsultasi Publik (FKP) dan Tim Penyelenggara Survei Kepuasan Masyarakat (SKM). Tim tersebut masing-masing terdiri dari perwakilan pelaksana pelayanan serta perwakilan masyarakat pengguna pelayanan. Terkait Forum Konsultasi Publik, tim membahas kegiatan FKP yang telah dilaksanakan maupun  persiapan pelaksanaan FKP yang belum terlaksana sesuai agenda kegiatan Tim. Forum Konsultasi Publik merupakan kegiatan dialog, diskusi, pertukaran opini secara partisipatif antara penyelenggara pelayanan dengan publik. DPMPT melaksanakan Forum Konsultasi Publik dalam perencanaan, perumusan kebijakan, dan penyelesaian masalah terkait perizinan dan nonperizinan. Dalam perumusan Standar Pelayanan serta perumusan rencana tindak lanjut Survei Kepuasan Masyarakat selama ini dilaksanakan melalui FKP dengan metode Focus Group Discussion (FGD).

Selain mengoordinasikan pelaksanaan FKP, dalam rapat koordinasi juga dibahas progres penyelenggaraan Survei Kepuasan Masyarakat Semester II Tahun 2019. Pembahasan rencana tindak lanjut hasil survei nantinya juga akan dibahas melalui FKP guna merumuskan kebijakan  perbaikan pelayanan yang tepat. Hasil penyelenggaraan FKP maupun SKM secara berkala dilaporkan kepada Sekretaris Daerah melalui Bagian Organisasi.

 

Bagaimana pelayanan perizinan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu?

  • Hari Ini (11653 Kunjungan)
  • Kemarin (0 Kunjungan)
  • Total (11652 Kunjungan)


  • Address:
  • Telpon :
  • Fax :
  • Email: