Pelayanan Perizinan Dalam Masa Pandemi Covid-19
Ditengah pandemi Covid-19 yang terjadi di seluruh dunia mengakibatkan semua lini kehidupan manusia mengalami keterpurukan dampak dari penyebaran virus Covid-19. Demikian pula halnya pada sektor pelayanan publik yaitu pelayanan perizinan dan non-perizinan telah melaksanakan upaya pencegahan terjadinya penyebaran virus covid-19 dengan melakukan kegiatan pelayanan tanpa tatap muka. Sebanyak kurang lebih 60 (enam puluh) izin yang ada di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Kabupaten Gunungkidul dilayani secara online / daring melalui alamat website simpel.gunungkidulkab.go.id. Sedangkan untuk masyarakat yang membutuhkan pelayanan informasi dapat menghubungi nomor Whatshapp 081229098488 dan 081229098489.
Dapat dilaporkan bahwa selama Triwulan I yaitu bulan Januari sampai dengan Maret Tahun 2020 total izin yang masuk sejumlah 729 izin. Dengan perician bulan Januari 2020 sebanyak 183 izin, bulan Februari 2020 sebanyak 218 izin dan bulan Maret 2020 sebanyak 328 Izin. Sudah melebihi dari target Triwulan I sebanyak 550 pemohon izin.
Sedangkan Penerbitan Izin selama Triwulan I Tahun 2020 sejumlah 513 Izin dengan perincian bulan Januari sebanyak 150 Izin, bulan Februari 138 izin, dan bulan Maret sebanyak 225 izin. Jika memperhatikan dari data tersebut maka jumlah izin masuk tidak sama dengan jumlah izin yang terbit hal ini dikarenakan Ketika Izin masuk penerbitan izinnya pada bulan berikutnya karena jangka waktu pelayanan penerbitan izin berbeda-beda yang paling lama 14 (empatbelas) hari kerja.
Pelaksanaan pelayanan tanpa tatap muka yang telah berlangsung kurang lebih selama 1 bulan ini setelah dievaluasi dapat disimpulkan bahwa pelayanan perizinan kepada masyarakat dapat berjalan dengan lancar. Karena pencarian izin dapat dilakukan dari rumah atau dimanapun karena dapat diakses secara online. Hal ini dibuktikan pada bulan April telah masuk izin sebanyak 172 pemohon melalui aplikasi perizinan online (simpel) DPMPT. Adapun untuk pelayanan informasi melalui nomor Whatsapp setiap harinya telah dilayani lebih kurang 20 orang. Permohonan informasi yang masuk seputar mekanisme dan persyaratan izin dan pendampingan untuk Online Single Submission (OSS) serta informasi tentang pengambilan izin yang sudah terbit.