DPMPT GUNUNGKIDUL MENERIMA STUDI BANDING DARI DPMPTSP KABUPATEN BREBES
WONOSARI-Pada Kamis (28/01/2021), Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Kabupaten Gunungkidul menerima tamu Studi Banding dari DPMPTSP Kabupaten Brebes yang bertempat di ruang rapat lantai 2 (dua) DPMPT.
Acara diawali dengan berdo'a dan ucapan selamat datang oleh Irawan Jatmiko selaku Kepala DPMPT Gunungkidul..
Studi banding dari Kabupaten Brebes dipimpin langsung oleh Kepala DPMPTSP Brebes (Drs. Ratim) dan diikuti perwakilan dari bidang-bidang yang terkait, dengan tetap mematuhi protokol kesehatan karena masih masa pandemi covid-19 papar Sabarisman.
Setelah sejumlah personil dari DPMPTSP Kabupaten Brebes menyampaikan perkenalan selanjutnya menyampaikan maksud dan tujuan mengadakan Studi Banding.
Adapun beberapa hal yang disampaikan oleh DPMPTSP Kabupaten Brebes untuk mendapatkan tanggapan yaitu:
- penyelenggaraan izin: terkait retribusi IMB perumahan komersial, rumah tinggal, menara telekomunikasi, SOP pengurusan IMB, SLF bangunan gedung.
- menyikapi Undang-undang Cipta Kerja.
- pendirian MPP: komitmen daerah, regulasi, tahapan, koordinasi antar instansi pemerintah dan swasta yang tergabung di MPP, sistem informasi di MPP, struktur organisasi, penyiapan sarana dan prasarana, dan bagaimana proses bisnisnya.
- bagaimana tunjangan khusus DPMPT.
- penanaman modal : bagaimana iklim investasi di Gunungkidul, bagaimana promosi penanaman modal termasuk pengendaliannya.
Setelah DPMPTSP Kabupaten Brebes menyampaikan beberapa materi pertanyaan kemudian mendapatkan tanggapan oleh DPMPT Gunungkidul, dengan suasana akrab saling bertukar informasi terkait dengan tupoksi masing-masing selanjutnya berkunjung ke Mal Pelayanan Publik di Terminal Dhaksinarga Tipe A, setelah itu berpamitan untuk segera kembali ke Brebes dengan harapan silaturahmi tersebut akan mendapatkan banyak manfaat baik pribadi, dinas dan juga daerah masing-masing.