OPTIMALISASI IMPLEMENTASI APLIKASI SRIKANDI DPMPTSP KAB.GUNUNGKIDUL


Gunungkidul – Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Gunungkidul melaksanakan Pendampingan dalam rangka optimalisasi implementasi Aplikasi SRIKANDI pada hari Kamis, 11 Januari 2024. Pendampingan Aplikasi SRIKANDI di ikuti oleh seluruh pegawai DPMPTSP dengan menghadirkan narasumber Taufan Hidayat, A.Md, S.IP dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Gunungkidul.

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai tindak lanjut dari Surat Edaran Nomor 000.5.8.1/567 tentang Optimalisasi Impelementasi aplikasi SRIKANDI di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Gunungkidul serta dalam rangka tertib administrasi penyelenggaraan pengelolaan persuratan yang efektif dan efisien.

Acara ini dibuka oleh Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Gunungkidul, Agung Danarta, S.Sos., M.SE, Kepala Dinas menyampaikan pengarahan agar DPMPTSP selalu meningkatkan pelayanan publik dan proses bisnis organisasi dengan penerapan teknologi informasi yang memenuhi kebutuhan dinamis dan perkembangan yang ada.

Harapannya dengan adanya aplikasi SRIKANDI yang bisa di akses 24 jam secara online bisa memudahkan dalam membuat pelayanan surat menyurat, dan bisa mengirimkan surat lebih lebih efektif dan efesien karena aplikasi SRIKANDI merupakan aplikasi yang diluncurkan Pemerintah sebagai aplikasi umum bidang kearsipan yang dapat mendukung pengelolaan arsip dan tata kelola pemerintahan berbasis elektronik.

Bagaimana pelayanan perizinan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu?

  • Hari Ini (11579 Kunjungan)
  • Kemarin (0 Kunjungan)
  • Total (11578 Kunjungan)


  • Address:
  • Telpon :
  • Fax :
  • Email: