KUNJUNGAN MAHASISWA UGK KE MPP


Wonosari, 19 November 2024 – Sejumlah kurang lebih 80 mahasiswa Universitas Gunungkidul (UGK) melakukan kunjungan ke Mal Pelayanan Publik (MPP) pada Selasa, 19 November 2024. Kunjungan tersebut bertujuan untuk mempelajari lebih dalam tentang inovasi pelayanan publik yang diterapkan di MPP yang telah menjadi salah satu model pelayanan publik yang efisien dan terintegrasi di Kabupaten Gunungkidul. Dengan dosen pembimbing Ibu Suindartini, S.Sos.,M.Si para mahasiswa diajak untuk mengenal lebih dekat bagaimana MPP mengintegrasikan berbagai layanan pemerintah dalam satu tempat, sehingga mempermudah masyarakat dalam mengakses layanan administratif yang diperlukan.

Bapak Agung Danarta, S.Sos.,M.Si selaku penanggungjawab MPP sekaligus Kepala DPMPTSP Kabupaten juga menjelaskan bahwa MPP bertujuan untuk memberikan pelayanan publik yang cepat, transparan, dan tanpa hambatan. Kami ingin memberikan pengalaman terbaik kepada masyarakat dalam mengurus berbagai urusan administratif, seperti KTP, pembayaran PBB, izin usaha, dan sebagainya. Semua pelayanan tersebut ada dalam satu tempat dengan sistem yang terintegrasi.

Bagaimana pelayanan perizinan di Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu?

  • Hari Ini (18734 Kunjungan)
  • Kemarin (0 Kunjungan)
  • Total (18733 Kunjungan)


  • Address:
  • Telpon :
  • Fax :
  • Email: