PENYELENGGARAN PENGANUGERAHAN CSR AWARD TINGKAT KABUPATEN GUNUNGKIDUL TAHUN 2024

[Gunungkidul, 20 November 2024] – Pemerintah Kabupaten Gunungkidul melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Gunungkidul menyelenggarakan Penganugerahan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR Award) Tahun 2024 yang dilaksanakan di Ballroom Amarta, Hotel Santika Gunungkidul pada tanggal 20 November 2024. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Gunungkidul, Agung Danarta, S.Sos., M.S.E. menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi kepada Perusahaan yang telah melaksanakan tanggung jawab sosial di wilayah Kabupaten Gunungkidul dan turut berperan aktif dalam pembangunan di Kabupaten Gunungkidul.
Dalam sambutannya, Plt. Bupati Gunungkidul menyampaikan ucapan selamat kepada perusahaan penerima penghargaan serta mengapresiasi seluruh perusahaan yang sudah berperan dalam mendukung program pemerintah melalui tanggung jawab sosial perusahaan yang telah dilakukan. Plt. Bupati Gunungkidul juga menyampaikan harapannya kegiatan ini dapat memotivasi dan mendorong perusahaan untuk selalu melaksanakan tanggung jawab sosial perusahaannya kepada lingkungan dan masyarakat serta dapat berpartisipasi dalam pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Gunungkidul.
Penghargaan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR Award) Tahun 2024 disampaikan oleh Plt. Bupati Gunungkidul kepada 6 (enam) Perusahaan yang terdiri dari Kategori Program Kemitraan Sektor Lembaga Keuangan diraih PT Bank BPD DIY Cabang Wonosari, Kategori Program Bina Sosial dan Lingkunga Sektor Lembaga Keuangan diraih oleh PT BPR Bank Daerah Gunungkidul (Perseroda), Kategori Program bantuan Langsung Masyarakat Sektor Lembaga Keuangan diberikan kepada KSPPS BMT Dana Insani, Kategori Program Kemitraan Sektor Lembaga Non Keuangan dimenangkan oleh PT Indonesia Comnets Plus, Kategori Program Bina Sosial dan Lingkungan Sektor Lembaga Non Keuangan diraih oleh PT PLN (Persero), Kategori Program Bantuan Langsung Masyarakat Sektor Lembaga Non Keuangan diberikan kepada Pamella Sembilan Wonosari.
Dalam kegiatan ini juga turut hadir Forum Tanggung Jawab Sosial Perusahaan Kabupaten Gunungkidul sebagai narasumber yang menyampaikan tentang Peran dari Forum Tanggung Jawab Sosial Perusahaan dalam Pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial Perusahaan di Kabupaten Gunungkidul. Turut hadir 30 perusahaan yang ada di Kabupaten Gunungkidul, Kepala Bappeda Gunungkidul, Kepala Dinas Perindustrian Koperasi UKM dan Tenaga Kerja, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah, Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perindungan Anak, Dinas Kebudayaan, Dinas Lingkungan Hidup, Bagian Perekonomian dan SDA, dan Tim Juri CSR Award 2024.